Salut! 14 Ijin Baru Diterbitkan Bupati Minut Joune Ganda, Bagi Pelaku Usaha

Minut84 views

Dinas PM-PTSP Minut Tambahkan 14 Ijin Bagi Pelaku Usaha

BINTANGSULUT.COM – Bupati dan wakil Bupati Minahasa Utara Joune Ganda- Kevin Lotulung memberikan akses kepada  Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) Jack Paruntu untuk menerbitkan 14 ijin baru bagi pelaku usaha di kabupaten Minahasa Utara.

 

Saat ditemui awak media Jack Paruntu menjelaskan jika saat ini telah ada penambahan 14 perijinan yang masuk di DPM-PTSP Minut. Sebelumnya hanya memiliki 46 ijin. Jadi sekarang sudah 60 perijinan yang harus di urus oleh pelaku usaha.

Sesuai surat dari Kemenkes, tambahan 14 perijinan ini kebanyakan di bidang kesehatan.

“Paling banyak ijin kesehatan, tapi ada juga perijinan untuk pasar tradisional dan modern,” jelas Paruntu. Rabu 14 Juli 2021 di ruang kerjanya.

Di tengah pandemi Covid-19, Bupati dan Wabup Minut Joune Ganda SE dan Kevin W Lotulung SH MH terus memaksimalkan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat. Apalagi Kabupaten Minut dalam situasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

“ Bupati dan Wabup Minut memberikan dukungan atas semua perijinan menyangkut kesehatan karena adanya pandemi seperti sekarang,” kata Paruntu.

Untuk pengurusan ijin, Paruntu meminta agar pelaku usaha tetap menggunakan sistem Online Single Submission (OSS).

“Sebaiknya menggunakan sistem OSS atau pelaku usaha bisa mendatangi petugas administrasi di dinas terkait. Nanti berkas itu, mereka yang akan antar ke DPM-PTSP Minut,” pungkasnya.
Vivi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed