Ir. Jems Tuuk: Jangan Lupakan Insan Pers Pada Masa Sulit!

Deprov, Prov SULUT138 views

Tuuk: Saya Akan Berjuang Bagi Pers Mendapatkan Bantuan Langsung, Jangan lupakan Wartawan di masa sulit seperti ini, mereka adalah garda terdepan dalam memberikan info bagi Rakyat.

BINTANGSULUT.COM – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara Ir Jems Julius Tuuk akan meminta pimpinan DPRD membuat kebijakan dengan memberi santunan langsung berupa uang kepada wartawan yang meliput di kantor DPRD Provinsi.

Dalam situasi seperti ini, tidak ada pihak lain yang harus diabaikan oleh Negara, kebijakan Pemerintah pusat dengan membijaki APBN Anggaran sudah digeser sebanyak 504,1 triliun bagi Seantoro Rakyat, tentunya ini dengan para pemberi informasi yakni wartawan.

“Sekaranglah waktunya langkah pimpinan DPRD dan Sekretariat DPRD harus mampu mendrive keuangan di DPRD menjadi berharga bagi kaum jurnalis, ini dikarenakan jurnalis adalah garda terdepan dalam menyajikan informasi, jadi parlemen dan eksekutif (Sekretariat DPRD) wajib membantu, apalagi yang saya tahu Pemprov Gubernur dan wakil Gubernur telah melakukan langkah bantuan langsung kepada wartawan.

“Saya meminta agar anggaran perjalanan luar Negeri, perjalanan luar daerah dan dalam daerah digeser kepada bantuan langsung kepada Warga lebih khusus kepada wartawan liputan Deprov, dan secarah umum seluruh awak media di 15 kabupaten kota Se-Sulut.

“Jumlah anggaranya besar, puluhan miliar jumlahnya, jadi buat apa disimpan yang nantinya akan menjadi silva? Hayoo kita berbuat bagi manusia yang memanusiakan, Tuhan sudah mengajarkan bagi kita semua agar bencana yang datang dan berdampak luas bagi umat manusia, negara wajib siap membantu Rakyatnya, pimpinan DPRD akan saya minta untuk cepat mengambil langkah cepat, ‘ini kan Urgen masalah makan dan minum adalah masalah hidup”. Ungkap peraih FORWARD AWARD Anggota DPRD Sulut “TERHEBAT” 4 kali berturut-turut.

“Saya tahu tanpa iklan dan kerja sama, pers tak akan bisa survive. Tanpa iklan dan kerja sama dengan sejumlah pihak, pekerja pers tak mendapat upah. Tanpa iklan dan kerja sama, wartawan akan sulit menghidupi keluarga mereka, jadi permintaan ini merupakan sebuah kewajiban yang harus dipenuhi oleh Legislatif dan esksekutif, saya juga memohon sekiranya sretiap kabupten/kota dapat menganggarkan dana segar buat wartawan di masing-masing liputan”. Tegas JT panggilan akrabnya.

(Resa Sky)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed